Skip to content

Keranjang

Your cart is empty

Article: Intip Outfit Simple Wanita yang Bikin Kamu Semakin Percaya Diri dan Stylish!

Intip Outfit Simple Wanita yang Bikin Kamu Semakin Percaya Diri dan Stylish!
Fashion

Intip Outfit Simple Wanita yang Bikin Kamu Semakin Percaya Diri dan Stylish!

Hai guys, pernah nggak sih mau keluar tapi bingung mau pakai outfit apa? Atau bosan dengan tampilan yang gitu-gitu aja? Pengen tampil keren dengan style outfit simpel tapi nggak pinter milih mix and match outfit yang tepat?

Tau nggak sih guys? Bergaya simple dan minimalis memang menjadi favorit banyak orang loh! Nggak melulu remaja aja, Tapi style busana simple dan minimalis mampu membuat seorang tampil stylish, elegan, dan modern nggak perlu ribet dan berlebihan

Nah, Yuk intip outfit simple wanita yang bikin kamu semakin percaya diri dan stylish!

Let’s check it out guys! 

  • Tampil minimalis dengan Short Pants 
  • Celana pendek berwarna hitam juga sangat pas dipadukan dengan pakaian basic berwarna putih dan outer simple berwarna krem. 

    Kombinasi outfit ini akan membuat kamu tampil super minimalis. Kesan casual, classy, dan modern akan kamu dapatkan dengan outfit satu ini.

    Nah, tinggal pilih menggunakan sneaker favoritmu ataupun strappy sandal, keduanya akan membuat kamu look simple loh guys!

  • Tampil manis dengan Flower A-Line Skirt
  • Biar nggak terlihat monoton, kamu bisa pasangkan kaos putih dengan A-line skirt bermotif, kamu akan membuat tampil cantik, manis dan effortlessly stunning!

    Kamu juga bisa mix and match menggunakan model t-shirt dengan kerah V alias V-neck, lalu padukan dengan A-line skirt bermotif bunga-bunga berwarna kuning.

    Nah, tentu kamu tampil lebih fresh dan manis bukan, guys?

    Jangan lupa tambahkan sneaker putih biar makin cakep!

  • Tampil elegan dengan All black
  • Pernah denger nggak sih kalau outfit all black never goes wrong?

    Kapanpun dan dimanapun warna hitam selalu membuat seseorang tampil lebih elegan dan modern. 

    Kamu bisa memadukan t-shirt hitam dengan celana kulot hitam. Style ini membuat kamu tampil modis tanpa berlebihan loh guys!

  • Tampil girly dengan All White
  • Tau nggak sih? outfit yang semua berwarna putih juga mampu memberikan penampilan yang effortlessly stylish. 

    Kamu bisa menggunakan crop top berwarna putih yang dipadukan dengan lace skirt putih yang kekinian. 

    Perpaduan yang menarik ini akan lebih keren jika dipadukan dengan sneaker yang mampu memberikan kesan simple pada penampilan kamu.

  • Tampil stunning dengan Striped Tunic Maxi Dress
  • Mana nih yang suka look feminim? 

    Untuk tampil casual dan minimalis, kamu bisa menggunakan jenis striped tunic maxi dress yang sederhana namun cantik.

    Lalu, padukan dengan ikat pinggang kecil untuk memberikan look yang lebih langsing pada pinggulmu. Sangat elegan bukan, guys?

  • Tampil fresh dengan kombinasi hot pants dan t-shirt 
  • Hot pants juga bisa banget kamu padu padukan dengan white t-shirt favoritmu loh guys! 

    Kamu bisa memakainya dengan memasukkan bagian bawah t-shirt ke dalam celanamu. Cocok banget kalau ingin tampil seksi dengan menonjolkan kaki jenjangmu.

    Tinggalkan komentar

    This site is protected by hCaptcha and the hCaptcha Privacy Policy and Terms of Service apply.

    All comments are moderated before being published.

    BACA SELENGKAPNYA

    Local Pride, Ryusei Indonesia: Yuk Kulik Brand Fashion yang Satu Ini!
    mask

    Local Pride, Ryusei Indonesia: Yuk Kulik Brand Fashion yang Satu Ini!

    Hi Guys! Dengan menjamurnya Clothing Brand lokal nggak sedikit produk lokal yang keren-keren dan berkualitas, lho! Salah satunya adalah Ryusei Indonesia. Ryusei Indonesia produk lokal yang berkonse...

    Baca lebih banyak
    Intip 5 Outfit Casual Pria Berikut Ini! Dijamin Deh Bikin Kamu Makin Kece!
    Casual

    Intip 5 Outfit Casual Pria Berikut Ini! Dijamin Deh Bikin Kamu Makin Kece!

    Hai guys, pernah nggak sih mau keluar tapi bingung mau pakai outfit apa? Atau bosan dengan tampilan yang gitu-gitu aja? Pengen tampil keren dengan style outfit casual tapi nggak pintar milih mix an...

    Baca lebih banyak

    EXPLORES

    KOLEKSI KAMI