Skip to content

Keranjang

Your cart is empty

Article: Bergaya Casual Ala Cewek Jepang, Ini Dia Inspirasi Casual Outfit Jepang untuk Perempuan

Bergaya Casual Ala Cewek Jepang, Ini Dia Inspirasi Casual Outfit Jepang untuk Perempuan

Bergaya Casual Ala Cewek Jepang, Ini Dia Inspirasi Casual Outfit Jepang untuk Perempuan

Penampilan yang casual adalah pilihan yang tepat bagi orang-orang yang nggak mau ribet memilih pakaian tapi tetap bisa tampil stylish di setiap harinya. Mengaplikasikan gaya berpakaian yang casual bukan berarti kamu tidak peduli dengan penampilan, justru malah kita ditantang untuk meminimalisir potongan pakaian yang digunakan namun tetap bisa memilih fashion item yang bikin tampilan terlihat tetap keren.


Nah, bagi kamu yang punya ketertarikan dengan style fashion casual Jepang, kamu bisa simak artikel berikut karena Ryusei bakal kasih inspirasi casual outfit ala Jepang untuk perempuan. Yuk intip seperti apa rekomendasinya!


  • Kombinasi kaos lengan pendek dengan midi kulot pants
  • Untuk inspirasi yang pertama, kamu bisa gunakan kaos lengan pendek yang dipadukan dengan midi kulot pants. Pemilihan kaos bisa kamu sesuaikan dengan selera, bisa pilih yang polos maupun yang bercorak sekalipun. Pilih celana kulot dengan warna yang netral untuk melengkapi tampilan style casual ala Jepang kamu!


  • Gunakan potongan pakaian yang longgar!
  • Salah satu kunci fashion style ala Jepang adalah penggunaan potongan pakaian yang berukuran oversized. Orang-orang Jepang sangat suka dengan atasan maupun bawahan yang longgar, mereka bahkan menggunakan pakaian yang longgar untuk di musim panas.


  • Tampil casual chic dengan kaos polos yang dilapisi dengan dress 
  • Kalau kamu ingin tampil dengan dandanan yang lebih feminim namun masih dengan sentuhan ala Jepang, kamu bisa padukan kaos polos lengan pendek yang kemudian dilapisi dengan dress yang memiliki tali tipis pada bagian bahu.


    Ukuran dan bahan dari dress juga bisa kamu sesuaikan dengan referensi, bisa pilih yang berukuran panjang maupun midi.


  • Padukan knitted top dengan pencil skirt bermotif kotak-kotak
  • Selanjutnya, ini adalah style casual ala cewek Jepang yang cukup hits belakangan ini. Perpaduan antara knitted top dengan pencil skirt bermotif kotak-kotak memberikan tampilan yang casual namun tetap keren untuk digunakan sebagai daily wear. 


    Kamu bisa pilih warna-warna yang soft, seperti atasan yang berwarna cream dan motif rok yang monochrome.


  • Turtleneck dan midi skirt, instant feminine look! 
  • Masih dengan fashion item rok, inspirasi style Jepang casual untuk cewek yang satu ini bakal kasih tampilan yang feminim. Gunakan turtleneck dengan midi skirt yang memiliki model mengembang. Biar makin casual, kamu bisa pakai white sneakers untuk alas kakinya.


  • Overall berbahan jeans dan urban sandals
  • Kalau kamu lebih suka tampilan yang boyish, kamu bisa pakai kaos polos yang dilapisi dengan overall berbahan jeans. Tampilan ini terlihat casual dan anti ribet tapi tetap memberi kesan yang imut untuk cewek-cewek.


    Untuk melengkapi tampilanmu, pilih urban sandals untuk dijadikan alas kaki. Sebaiknya gunakan yang dominan warna hitam biar makin keren, ya! 


  • Graphic t-shirt dilapisi dengan jaket, lalu gunakan hot pants
  • Satu lagi inspirasi gaya casual ala cewek Jepang yang bisa kamu jadikan pilihan untuk tampil ala ribet namun tetap stylish. Coba gunakan graphic t-shirt berwarna putih yang dipadukan dengan jaket berwarna hitam. Untuk bawahannya, kamu bisa gunakan hot pants berbahan velvet atau corduroy. 


    Bawahan yang berbahan velvet atau corduroy akan memberi statement yang kece untuk tampilan casualmu.


    Itu dia style casual ala cewek Jepang yang bisa kamu jadikan inspirasi berpakaian. Kalau masih belum punya potongan-potongan pakaian casual untuk digunakan sehari-hari, kamu bisa langsung intip website Ryusei dan lakukan transaksi pembelian. Ryusei adalah clothing brand yang menyediakan fashion item casual dengan sentuhan Jepang yang bakal sulap penampilan sehari-harimu makin trendy.

    Tinggalkan komentar

    This site is protected by hCaptcha and the hCaptcha Privacy Policy and Terms of Service apply.

    All comments are moderated before being published.

    BACA SELENGKAPNYA

    7 Aksesoris Kepala untuk Fashion yang Bikin Cantik dan Memukau
    Fashion

    7 Aksesoris Kepala untuk Fashion yang Bikin Cantik dan Memukau

    Siapa disini yang gemar pakai aksesoris kepala untuk fashion buat sehari-hari. Aksesoris kepala bukan cuma sekedar bando dan topi, lho. Masih ada aksesoris lain yang juga bisa bikin tampilan makin ...

    Baca lebih banyak
    Pakaian untuk Liburan ke Bali yang Wajib Ada di Dalam Koper

    Pakaian untuk Liburan ke Bali yang Wajib Ada di Dalam Koper

    Jangan liburan ke Bali sebelum cek artikel ini sampai habis! Ryusei bakal bagi-bagi tips packing pakaian untuk liburan ke Bali yang bakal bikin kamu tetap fashionable selagi liburan. Kamu perlu mem...

    Baca lebih banyak

    EXPLORES

    KOLEKSI KAMI