Skip to content

Keranjang

Your cart is empty

Article: Perhatikan 3 Tips ini untuk Belanja Baju Baru Lebaran

Perhatikan 3 Tips ini untuk Belanja Baju Baru Lebaran

Perhatikan 3 Tips ini untuk Belanja Baju Baru Lebaran

Baik toko offline maupun online yang menyediakan pakaian, saat menyambut momen lebaran, hal tersebut dimanfaatkan untuk menjual produk sebanyak-banyaknya dengan potongan harga cukup fantastis. Wahh, siapa yang nggak tertarik ya, guys? Terlebih lagi untuk kalian yang berencana bagi-bagi pakaian menjelang lebaran kepada sanak saudara, bisa hemat pengeluaran banget!

Tapi, belanja baju lebaran nggak hanya sekedar membeli aja loh, guys. Meskipun kalian mempunyai budget khusus untuk membeli keperluan yang satu ini, akan tetapi ada beberapa hal yang wajib diperhatikan supaya uang yang kalian keluarkan sepadan dengan produk baju yang diperoleh.

Lalu, gimana ya cara terbaik untuk belanja baju baru untuk lebaran? Kalian tenang aja! Karena kali ini akan ada tiga tips yang akan membantu kalian untuk belanja baju secara menyenangkan tapi nggak bikin rugi. Langsung aja disimak, yuk!

1. Memperhatikan Model Baju

Dalam dunia fashion, pasti trend model baju akan terus berkembang dari waktu ke waktu. Kalian mungkin aja cocok dengan tipe baju dengan model A, akan tetapi nggak cocok dengan tipe B, C, dan D. Kalau kalian hanya membeli baju dengan model yang sedang hype, bisa-bisa kalian “termakan trend” dan hanya digunakan sekali aja. Sayang banget, kan?

Meskipun baju yang kalian beli memang diperuntukan saat lebaran nanti, akan tetapi alangkah lebih bijak kalau baju tersebut bisa digunakan dalam jangka panjang. Pastikan jika model baju yang kalian beli memang sesuai dengan keinginan kalian. Terlebih lagi jika baju tersebut mudah di mix-and-match dengan outfit lainnya, pastinya penampilan kalian akan terlihat keren banget saat digunakan!

2. Mempertimbangkan Bahan Baju

Kalian pernah nggak ingin membeli sebuah baju yang dari segi tampilannya udah keren banget, eh tapi pas dipegang, bahannya kasar dan nggak nyaman untuk digunakan? Kalau pernah, jangan pernah membeli baju seperti itu, ya. Sekeren-kerennya baju yang menarik hati kalian, pastikan kenyamanan saat menggunakannya harus diprioritaskan.

Terlebih lagi untuk masyarakat Indonesia yang tinggal di kawasan tropis dan cenderung panas, maka pilih bahan dasar baju yang menyerap keringat dan sejuk saat digunakan, meskipun terpapar sinar matahari. Kalian bisa memilih baju dengan bahan dasar katun, linen, hingga sutra. Masing-masing dari bahan tersebut menjadi favorit untuk dijadikan baju karena daya serap terhadap keringat sangat baik dan tekstur permukaannya begitu halus.

Tapi, kalau kalian mau dapetin baju keren dan nyaman digunakan, Ryusei dapat jadi solusinya, guys. Menggunakan bahan premium yang pastinya nggak bakal bikin kamu gerah saat digunakan serta desainnya yang trendy, bisa bikin kamu makin pede deh ketika beraktivitas.

3. Mengetahui Ukuran Baju yang Sesuai

Untuk kalian yang belanja baju online, mungkin agak sedikit tricky karena banyak kejadian saat selesai membelinya, ukuran baju ada yang kebesaran hingga kekecilan. Supaya hal tersebut nggak terjadi di kalian, pastikan jika ukuran baju yang akan dibeli memang sesuai dengan tubuh kalian, ya.

Kalian juga bisa menanyakan kepada penjual terkait ukuran produk baju yang mau dibeli, jadinya meminimalisir kesalahan saat berbelanja baju, deh.

Kalau kamu belanja baju lebaran di Ryusei, nggak perlu khawatir akan salah beli ukuran, model, hingga bahan baku pembuatannya. Kamu bisa tanya-tanya nih sama customer service Ryusei sebelum membeli produk dari mereka, mulai dari menanyakan ukuran hingga bahan yang digunakan. Segera order yuk baju di Ryusei, tapi jangan lupa follow Instagramnya di @ryusei_indonesia, ya!

Tinggalkan komentar

Situs ini dilindungi oleh hCaptcha dan berlaku Kebijakan Privasi serta Ketentuan Layanan hCaptcha.

All comments are moderated before being published.

BACA SELENGKAPNYA

Intip Yuk Tips Belanja Baju Lebaran Keluarga Menjelang Lebaran!
eid

Intip Yuk Tips Belanja Baju Lebaran Keluarga Menjelang Lebaran!

Belanja pakaian menjelang lebaran menjadi hal yang menyenangkan untuk dilakukan ya, guys? Menyambut hari kemenangan setelah sebulan berpuasa dengan mengenakan pakaian baru semakin menambah kepercay...

Baca lebih banyak
Intip Yuk Tips Belanja Baju Lebaran Keluarga Menjelang Lebaran!
eid

Intip Yuk Tips Belanja Baju Lebaran Keluarga Menjelang Lebaran!

Belanja pakaian menjelang lebaran menjadi hal yang menyenangkan untuk dilakukan ya, guys? Menyambut hari kemenangan setelah sebulan berpuasa dengan mengenakan pakaian baru semakin menambah kepercay...

Baca lebih banyak

EXPLORES

KOLEKSI KAMI