Skip to content

Keranjang

Your cart is empty

Article: Anti Ribet, Berikut 4 Tips Praktis Bagi-Bagi Pakaian untuk Saudara!

Anti Ribet, Berikut 4 Tips Praktis Bagi-Bagi Pakaian untuk Saudara!
eid

Anti Ribet, Berikut 4 Tips Praktis Bagi-Bagi Pakaian untuk Saudara!

Bagi beberapa orang, memberikan hadiah untuk saudara tanpa rasa pamrih adalah suatu bentuk kebahagiaan. Apalagi, jika barang yang diberikan merupakan hasil dari jerih payah sendiri. Rasanya sangat senang bisa membuat orang-orang terdekat tersenyum lebar nan manis.

Barangkali di antara kamu sudah ada yang memperoleh kerja mapan atau berpenghasilan sendiri. Kemudian, kamu juga berkeinginan untuk mengalokasikan gajimu untuk bagi-bagi pakaian untuk saudara tersayang.

Namun, ada hal-hal yang perlu kamu perhatikan saat bag-bagi pakaian. Kamu tidak bisa melakukan ini secara sembarang, karena kesalahan sedikit saja dapat membuat saudaramu salah paham atau kecewa. Berikut beberapa tips praktis bagi-bagi pakaian untuk saudara.

1. Mempersiapkan Secara Matang
Bagi-bagi pakaian harus kamu persiapkan secara matang. Jangan sampai kamu melakukannya secara impulsif, karena akan mengakibatkan hal-hal yang tidak mengenakkan di kemudian hari, mulai dari misinterpretasi hingga kekecewaan.

Kamu bisa memulainya dengan membuat daftar nama saudara-saudara yang ingin kamu berikan hadiah. Meskipun niatmu baik, kamu tetap harus perhitungan dalam memberikan hadiah. Mengingat jumlah saudaramu tidaklah sedikit.

Kalau sudah, coba hubungi saudara-saudaramu jauh-jauh hari sebelum kamu hendak memberikan baju secara sukarela. Buatlah percakapan secara natural, sembari menyelipkan topik tentang pakaian. Kenalilah karakter dan kepribadian mereka serta model pakaian yang disukai.

Langkah tersebut dapat mempermudah kamu dalam mengenali dan memilih model pakaian yang cocok untuk mereka. Setelah itu, masukkan jenis model pada daftar nama saudaramu yang hendak diberikan hadiah.

2. Hitung Anggaran Khusus untuk Bagi-Bagi Pakaian
Sesudah kamu membuat daftar panjang nama-nama saudara yang ingin kamu berikan pakaian, langkah selanjutnya adalah menghitung anggaran khusus untuk bagi-bagi pakaian. Ini dapat membantumu dalam mengukur anggaran secara efektif dan efisien.

Kamu bisa melakukannya dengan mematok batas harga pembelian untuk masing-masing pakaian. Misal, kamu ingin membeli saudaramu yang masih berusia 8 tahun. Maka, kamu bisa menentukan batas harga terjangkau untuk saudaramu tersebut.

3. Memilih dan Membeli Pakaian Terbaik
Ini adalah langkah terpenting yang tidak boleh kamu lupakan, guys. Memilih dan membeli terbaik, baik secara kualitas maupun harga. Kalau bisa, belilah pakaian dengan proporsi kualitas berbanding terbalik dengan harga.

Maksudnya adalah kamu membeli pakaian dengan mutu tinggi namun harga terjangkau. Di mana pakaian tersebut berbahan sejuk, lembut, dan cocok untuk kulit. Yang ketika dipakai, terasa seperti mengenakan pakaian dengan kualitas tinggi.

Nah, kamu bisa menemukan pakaian seperti ini di Ryusei. Di sana, tersedia banyak sekali jenis-jenis pakaian dengan model dan warna yang cocok untuk semua kalangan dan usia. Bahan pakaiannya pun berkualitas tinggi; terasa sangat sejuk ketika dipakai.

Cobalah mampir ke akun Instagram atau situs www.ryusei.co.id untuk melihat katalog baju-baju secara lebih dekat. Tampilannya yang mencuri perhatian segala mata, bakal membuatmu terkejut dengan visual pakaian-pakaian yang menggelitik. Dijamin kamu nggak kecewa!

4. Bagikan Pakaian pada Momen yang Tepat
Setelah memborong pakaian-pakaian untuk saudaramu, ada langkah terakhir yang harus kamu lakukan. Bukan langsung memberikan pakaian begitu saja, melainkan mengamati momen yang pas untuk bagi-bagi pakaian.

Pemilih momen yang tepat dapat memperkuat keharuan di hati saudara-saudaramu. Misal, kamu memberi pakaian di saat ulang tahun mereka. Atau membagikan pakaian di hari tepat mereka memperoleh kabar bahagia.
Itulah beberapa tips bagi-bagi pakaian untuk saudara. Semoga artikel ini bermanfaat untuk kamu!

Tinggalkan komentar

Situs ini dilindungi oleh reCAPTCHA dan berlaku Kebijakan Privasi serta Persyaratan Layanan Google.

All comments are moderated before being published.

BACA SELENGKAPNYA

Bosan Sama yang Itu-Itu Aja? Yuk Kepoin 5 Hampers Lebaran Non Makanan Berikut Ini!

Bosan Sama yang Itu-Itu Aja? Yuk Kepoin 5 Hampers Lebaran Non Makanan Berikut Ini!

Yeaay! Tak terasa sebentar lagi seluruh umat muslim akan merayakan Hari Raya Idul Fitri.Mengirim hampers atau bingkisan Lebaran yang unik kepada kerabat, teman atau kolega, sudah menjadi tradisi. A...

Baca lebih banyak
5 Inspirasi OOTD Lebaran Saat Harus di Rumah Aja
eid

5 Inspirasi OOTD Lebaran Saat Harus di Rumah Aja

Kurang dari seminggu lagi kita yang beragama islam berpuasa dan menyambut Hari Raya Idul Fitri nih, guys! Kalian sudah menyiapkan Outfit of The Day (OOTD) untuk lebaran tahun ini?Meski di tahun ini...

Baca lebih banyak

EXPLORES

KOLEKSI KAMI